18_sosialisasi_adart_01

Universitas Wiralodra. Rabu, 17 Mei 2023. Bertempat di auditorium Universitas Wiralodra telah dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Universitas Wirakodra periode 2022/2023. Dibuka langsung Oleh Kepala Bagian Kemahasiawaan Universitas Wiralodra Husain Mulyadi, S.Pd. kegiatan berjalan khidmat. Husain menyampaikan bahwa “adanya aturan ini merupakan langkah awal dalam meningkatkan kegiatan kemahasiswaan agar lebih hidup dan menunjang eksistensi atau keberadaan Universitas Wiralodra sebagai Lembaga Pendidikan yang ada di Indramayu”

Wamin Apriansyah Ketua MPM Universitas Wiralodra menyampaikan bahwa Kegiatan sosialisasi ini dihadiri unsur mahasiswa yang terdiri dari Presiden Mahasiswa Universitas Wiralodra,Gubernur BEM di lingkungan Fakultas,BPMF, Serta Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa di Lingkungan Universitas Wiralodra.

Tujuan dengan diadakanya sosialisasi AD/ART ini diharapkan agar  rekan-rekan Gubernur,Ketua BPFM,serta Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa mengetahui aturan yang berlaku dalam menjalankan tugas-tugas sebuah organisasi, diharapkan juga para pimpinan Lembaga kemahasiswaan mampu megikuti aturan yang berlaku mulai dari AD/ART, Perraturan Rektor hingga Statuta Universitas Wiralodra dan juga mampu mensosialisasikan kepada rekan -rekan anggotanya berkaitan dengan isi dari AD/ART MAjelis Permusyawaratan Mahasiswa Universitas Wiralodra.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *