Universitas Wiralodra. Kamis,11 Mei 2023. Bertempat di Ruang Auditorium Universitas Wiralodra telah dilaksanakan kegiatan Wawancara yang dilakukan oleh Bank Indonesia Cirebon. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari proses seleksi Calon Penerima Beasiswa Bank Indonesia pada Universitas Wiralodra tahap 1 tahun 2023. Setiap tahunnya Universitas Wiralodra dipercaya oleh Bank Indonesia khususnya wilayah Kantor perwakilan Cirebon mendapatkan kuota 50 Mahasiswa untuk dapat menerima Beasiswa dari Bank Indonesia.
Beasiswa Bank Indonesia memiliki tujuan meningkatkan angka partisipasi pendidikan tinggi, indeks pembangunan manusia dan daya saing bangsa, memotivasi generasi muda untuk menyelesaikan pendidikan tinggi, mengembangkan komunitas mahasiswa berwawasan kebanksentralan untuk menjadi frontliners, change agents, dan future leader, optimalisasi potensi dan meningkatkan prestasi untuk menghasilkan SDM yang mandiri dan produktif,
Kegiatan Wawancara ini langsung dihadiri oleh Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Cirebon Bapak Gatot Kurniawan beserta jajaran dari kantor perwakilan Bank Indonesia Cirebon.
Jumlah Pendaftar yang menyerahkan berkas pada seleksi Mahasiswa Calon Penerima Beasiswa Bank Indonesia tahun 2023 berjumlah 101 Pendaftar baru. Selanjutnya 40 orang yang berkas persyaratanya memenuhi kriteria dilakukan wawancara pada hari ini untuk diambil 20 orang untuk melengkapi 30 orang penerima lanjutan yang sudah ditetapkan sebagai Calon Penerima Beasiswa Bank Indonesia 2023 yang selanjutnya akan tergabung dalam GenBi.
GenBi, Generasi Baru Indonesia merupakan komunitas penerima beasiswa dari Bank Indonesia. Mahasiswa penerima beasiswa tersebut diharapkan aktif dalam komunitas GenBi untuk mengembangkan kompetensi selain bidang ilmu yang digeluti. Adapun kegiatan GenBi yang difasilitasi, antara lain workshop, seminar, leadership camp, penggalangan dana, GenBi mengajar, GenBi goes to campus, dan lain sebagainya.